Kuliah Tamu Dirjen Peraturan Perundang-undangan

  • PDF

 

Kuliah Tamu Dirjen Peraturan Perundang-undangan

Fh

          Hadirnya sebuah institusi pendidikan dalam sebuah negara merupakan langkah untuk membangun dan mengembangkan sumber daya manusia dengan memberikannya pendidikan yang baik, salah satu bentuk dalam rangka membangun dan mengembangkan pengetahuan sumber daya manusia tersebut adalah dilakukannya berbagai upaya untuk menunjang kemampuan dan wawasannya.

Tidak terkecuali dengan adanya Universitas Trunojoyo Madura yang berdiri kokoh di wilayah madura, maka seyogiyanya ada kontribusi besar minimal pada masyarakat Madura untuk mengembangkan potensi yang ada di pulau Madura demi kesejahteraan masyarakat Madura.

          Dalam rangka mengembangkan sumber daya manusia di lingkungan Universitas Trunojoyo Madura, civitas akademika Fakultas Hukum mengadakan kuliah tamu yang menghadirkan pemateri Prof. Dr. Widodo Eka Cahyana, S.H., M.H., Dirjen Peraturan Perundang-Undangan Kementrian Hukum dan HAM untuk menambah wawasan kepada mahasiswa khususnya kepada mahasiswa baru Fakultas Hukum Universitas Trunojoyo Madura pada 30/08/2016.

          Selain sebagai sarana untuk menambah pengetahuan, acara “Kuliah Tamu” yang bertempat di gedung pertemuan dengan tema “Harmonisasi Perundang-Undangan Demi Pembangunan Negara Hukum” tersebut sebagai langkah untuk memperjelas kembali arah pembangunan negara hukum yang masih terimplementasi secara baik.

          Acara yang dihadiri Rektor Universitas Trunojoyo Madura Dr. Drs. Ec. H. Muh. Syarif. M.Si, dan Wakil Rektor III Boedi Mustiko, S.H., M.H tersebut merupakan penutupan rangkaian acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Hukum 2016 dan Mou antara Fakultas Hukum Universitas Trunojoyo Madura dengan Dirjen Peraturan Perundang-Undangan Kementrian Hukum dan HAM.

IMG 1090

          Rektor Universitas Trunojoyo Madura Dr. Drs. Ec. H. Muh. Syarif. M.Si, membuka berlangsungnya acara “Kuliah Tamu” yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Hukum Prof. Dr. Nunuk Nuswardani, S.H., M.H., Wakil Dekan II Fauzi, S.H., L.MM, dan Wakil Dekan III Agung Ali Fahmi, S.H., M.H.,

          Dalam sambutannya, Rektor Universitas Trunojoyo Madura Dr. Drs. Ec. H. Muh. Syarif. M.Si,menyampaikan bahwa “Menjadi konsekuensi kompetensi dari Tri Darma Perguruan Tinggi maka sebuah keharusan berdirinya Universitas Trunojoyo Madura dapat membangun dan mengembangkan sumber daya manusia dan sumber daya alam yang ada di Madura. Misalnya pengembangan di sektor pembangunan, peternakan, pangan,migas, dan pariwisata.

Share this post

Add comment


Security code
Refresh