PENGUMUMAN DAFTAR ULANG DAN HASIL SELEKSI MANDIRI MASUK UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA 2016 GEL II

  • PDF
Indeks Artikel
PENGUMUMAN DAFTAR ULANG DAN HASIL SELEKSI MANDIRI MASUK UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA 2016 GEL II
ss
Seluruh halaman

PENGUMUMAN

Nomor : 1734 /UN46/LL/2016

Tentang

DAFTAR ULANG MAHASISWA BARU

SELEKSI MANDIRI MASUK UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

(SMMUTM-GELOMBANG II) TAHUN AKADEMIK 2016/2017

Dengan ini diumumkan kepada Calon Mahasiswa Baru Program Sarjana dan Diploma III Universitas Trunojoyo Madura yang diterima melalui Seleksi Mandiri Masuk Universitas Trunojoyo Madura (SMMUTM-GELOMBANG II) Tahun 2016, bahwa proses pendaftaran ulang dilakukan sebagai berikut :

I. DAFTAR ULANG

A. WAKTU DAN TEMPAT DAFTAR ULANG

1. Hari/Tanggal : Selasa/9 Agustus 2016

2. Tempat : Ruang Pelayanan BAAKPSI Gedung Rektorat Lt 1

3. Waktu : Pukul 08.30 s/d 15.00 Wib

B. PERSYARATAN DAFTAR ULANG

1. Membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Uang Pengembangan


2. Pembayaran dilakukan di Bank BRI seluruh Indonesia dengan menggunakan Nomor Pendaftaran/Ujian SMMUTM Tahun 2016.

3. Pembayaran dilakukan mulai tanggal 8 Agustus s/d 9 Agustus 2016 (sesuai jam layanan Bank BRI)

4. Calon mahasiswa baru menyerahkan persyaratan sebagai berikut :

a. Tanda Peserta SMMUTM Tahun 2016

b. Foto Copy Ijazah yang dilegalisir atau Surat Keterangan Lulus asli yang ditempeli pasfoto.

c. Surat keterangan sehat yang dikeluarkan (minimal) dari Puskesmas, yang menerangkan : Kondisi kesehatan, Kondisi mata, dst

d. Surat Pernyataan Bermaterai Rp. 6.000 (Format bisa di unduh di www.trunojoyo.ac.id/) sebagai berikut :

i. akan membayar UKT dan Uang Pengembangan serta tidak akan menarik kembali semua biaya pendidikan yang telah dibayarkan

ii. kebenaran data/dokumen yang disampaikan

iii. NAPZA dan berkelakuan baik selama menjadi mahasiswa

Catatan :

Calon mahasiswa baru harus melaksanakan sendiri pendaftaran ulang dan tidak dapat diwakilkan kepada siapapun, berpakaian rapi (tidak boleh memakai kaos tanpa kerah), bersepatu dan menjaga ketertiban.

II. KETENTUAN TAMBAHAN

Ketentuan tersebut di atas mengikat bagi setiap Calon Mahasiswa Baru UTM Tahun Akademik 2016/2017, apabila Calon Mahasiswa Baru tidak dapat memenuhinya, maka yang bersangkutan dianggap mengundurkan diri sebagai mahasiswa baru UTM.

 

Pengumuman Hasil Seleksi Dapat dilihat Disini

Surat Pernyataan Disini

Download informasi Pengumuman Disini

 

Share this post

Add comment


Security code
Refresh