SOSIALISASI NIDN, NIDK, NUP dan Karir Dosen PTN, PTS

  • PDF

 

SOSIALISASI NIDN, NIDK, NUP dan Karir Dosen PTN, PTS

Bangkalan, 18 Maret 2016-Universitas Trunojoyo (UTM) Madura adakan sosialisasi NIDN, NIDK, NUP Karir Dosen PTN dan PTS, acara ini dilaksanakan pada hari jumat 18 maret 2016 Pukul 02.30 digedung Ghara Utama dengan dihadiri Pimpinan serta dosen dari Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Swasta yang ada di Madura.

Sosialisasi ini dipaparkan oleh Prof. dr. Ali Ghufron Mukti, M. Sc., Ph. D Selaku Direktur Jenderal Sumber Daya Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Kementerian Riset dan Pendidikan Tingggi. Acar ini dibuka oleh Rektor UTM, Dr. Drs. Ec. H. Muh. Syarif, M.Si.Dalam sambutannya Muh. Syarif mengatakan “dengan adanya sosialisasi ini semoga nantinya dapat memberikan petunjuk untuk PTN dan PTS yang ada dimadura mengenai NIDN, NIDK, NUP”.

Prof. dr. Ali Ghufron Mukti menyampaikan”potensi dosen harus dikembangkan”, Prof Ali Ghufron Mukti juga mengatakan bahwa dalam pengembangan potensi Perguruan Tinggi juga harus ikut serta dalam pencegahan dan pemecahan masalahan yang ada dimasyarakat sekktar Perguruan Tinggi.

Acara ini berlanjalan dengan lancar, antusias dosen dan pimpinan PTN dan PTS dalam kegiatan ini sangat luar biasa, karena dengan sosialisasi yang dipaparkan oleh Prof. dr. Ali Ghufron Mukti diharapkan dapat memberikan pengetahuan lebih mengenai NIDN, NIDK, NUP Karir Dosen PTN dan PTS yang ada di Madura.

Share this post

Add comment


Security code
Refresh